Babinsa Tapandullu, Gotong Royong Cegah Banjir di Musim Hujan
ANALYSIS.CO.ID, Mamuju – Bakti sosial atau gotong royong yang digagas oleh Babinsa Tapandullu, Koptu Ahmad Suharnowo, bersama masyarakat dan pemerintah setempat mendapat apresiasi yang tinggi dari Kodim 1418 Mamuju.
Kegiatan pembersihan saluran air dan drainase ini merupakan wujud nyata sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Dalam kesempatan itu, Ahmad Suharnowo mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program TNI untuk menyatu dengan alam. Minggu (15/12/2024).
“Ini sejalan dengan arahan Bapak Dandim 1418 Mamuju, untuk bersama-sama masyarakat menjaga lingkungan, terutama menjelang musim hujan,” ujarnya.
Dengan semangat gotong royong, warga bersama-sama membersihkan saluran air dari berbagai jenis sampah, lumpur, hingga memperbaiki bagian saluran yang rusak. Hasilnya, saluran air menjadi lebih lancar dan lingkungan sekitar menjadi lebih bersih dan asri.
“Kami sangat bersyukur atas partisipasi aktif seluruh masyarakat dalam kegiatan ini. Dengan gotong royong, kita telah membuktikan bahwa kita mampu menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat,” ujar Koptu Ahmad Suharnowo dengan penuh semangat.
Kegiatan pembersihan saluran air dan drainase ini mendapat dukungan penuh dari Komandan Kodim 1418 Mamuju, Kolonel Andik Siswanto.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan bakti sosial ini,” ujar Kolonel Andik.
Andik Siswanto menambahkan, bakti sosial tersebut, dilakukan langsung oleh Babinsa Tapandullu, Koptu Ahmad Suharnowo bersama masyarakat dan pemerintah setempat.
“Ini adalah contoh nyata dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga lingkungan. Dengan gotong royong seperti ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat untuk generasi mendatang,” tutupnya.
Tinggalkan Balasan